CARI BERKAH KLIK DI SINI

26 April 2011

Aparat Gelar Razia : Belasan Pelajar Digaruk

Selasa,

26 April 2011

PENDOPO INDRAMAYU ONLINE

Aparat Gelar Razia

SINDANG, INDRAMAYU, PENDOPO INDRAMAYU ONLINE Sedikitnya lima pelajar putri dan lima pelajar putra digaruk satuan Sabhara Polres Indramayu dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat), Minggu (14/4/2011) dini hari.

Mereka kedapatan berada di sebuah diskotik di wilayah Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Provinsi Jawa Barat. Meski berdalih melakukan pesta usai mengikuti Ujian Nasional (UN), beberapa hari lalu, belasan pelajar dan sedikitnya 13 pria yang tak memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), digelendang ke Mapolres Indramayu.

Berdasarkan pemantauan Kabar Cirebon yang ikut dalam operasi tersebut, kegiatan yang sengaja digelar satuan Sabhara Polres Indramayu itu menyusul adanya keluhan warga tentang maraknya peredaran tuak di sejumlah lokasi. Dari laporan tersebut, petugas menidaklanjutinya dengan kegiatan Operasi Pekat di sejumlah tempat yang disinyalir menjual minuman tersebut. Hanya saja, kegiatan yang dilakukan itu diduga bocor. Pasalnya, penjual minuman itu telah tutup sebelum petugas datang.

Petugas yang menggunakan dua mobil truk Sabhara mengalihkan kendaraannya ke jalur utama Pantai Utara (Pantura). Hal yang sama terjadi. Sejumlah kafe dan diskotik di sepanjang Pantura telah tutup. Petugas pun balik kanan.

Saat melintasi di jalan raya Panyindangan, Kecamatan Sindang, Diskotik “Rin” ramai pengunjung. Di tempat itu, petugas memeriksa para tamu. Puluhan tamu, termasuk pelajar, dibawa petugas ke dalam kendaraan yang telah dipersiapkan untuk dilakukan pendataan di Mapolres.

“Saya hanya diajak oleh teman-teman untuk datang ke sini. Katanya mau merayakan ulang tahun. Saya bersama teman nurut saja. Apalagi saya sudah selesai mengikuti UN. Kan bebas. Tapi saya malah kena razia polisi,” kata Ani (nama samaran), seorang pelajar sebuah SMK.

Kapolres Indramayu, Ajun Komisaris Besar (AKB) Polisi Rudi Setiawan melalui Kasat Sabhara, Ajun Komisaris Polisi M. Pardede didampingi KBO Sabhara, Inspektur Satu Alan Haikel, membenarkan pihaknya melakukan operasi. Pihaknya mengamankan beberapa pelajar. (C-28)*** Foto : Copy Kabar Cirebon

Source : Kabar Cirebon, Senin (Pon), 25 April 2011 - (20 Jumadil Awal 1432 H) Hal. 4

 

My Blog List

JASA PENGIRIMAN UANG

Site Info

Followers/Pengikut

PENDOPO INDRAMAYU Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template